CIKUPA– Untuk pertama kalinya, Gedung Gerai Tangerang Gemilang (GTG) yang dikelola Koperasi BMI melalui Koperasi Konsumen Benteng Muamalah Indonesia (BMI) mendapatkan kepercayaan menjadi tempat resepsi pernikahan warga Tangerang, Minggu (20/12). Pasangan yang berbahagia tersebut adalah dua sejoli asal Kecamatan Tigaraksa yang akan melaksanakan resepsinya di gedung berlantai tiga yang berlokasi di Jalan Raya Serang-Jakarta, Desa Bojong, Cikupa, Kabupaten Tangerang.
General Manager Kopmen BMI Sondari mengatakan, aksesbilitas menjadi alasan dipilihnya GTG sebagai rekomendasi resepsi pernikahan. Selain berlokasi tak jauh dari Pintu Tol Cikupa dan Balaraja Timur, GTG memberikan area parkir yang luas. Termasuk Masjid Muamalah yang bisa digunakan untuk melaksanakan akad nikah.
”Insya Allah, acaranya pada hari Minggu (20/12) besok. Kopmen BMI sebagai pengelola sangat berterima kasih atas kepercayaan ini,” katanya.
Membangun Militansi Anggota BMI Lewat Usaha Milik Sendiri, selengkapnya baca : Kamaruddin Batubara: Militansi Koperasi Itu Diawali Dari Berbelanja Di Toko Sendiri
Sondari mengatakan, beragam fasilitas lengkap yang disediakan GTG menjadi salah satu pertimbangan untuk menggelar pesta pernikahan. GTG juga telah menyiapkan 200 kursi untuk pernikahan dan ruang VIP keluarga bagi kedua mempelai. Tarif sewa GTG sangat terjangkau yakni Rp2 juta per enam jam untuk indoor (daya tampung 100 tamu) dan Rp 3 juta/6 jam untuk outdoor.”Bagi yang ingin pernikahannya memakai gaya garden style, GTG telah menyiapkan halaman yang luas sebagai lokasinya,” jelasnya.

Sajian dan menu masakan GTG terbilang paling terjangkau. Bagi tamu undangan, GTG telah menyiapkan sejumlah menu yang berkelas dan terjangkau.Mulai dari harga Rp 30 ribu per pack dengan sajian sapi lada hitam, hingga yang termahal adalah Rp 60 ribu per pack.
Fasilitas Gerai Tangerang Gemilang, selengkapnya baca di : Koperasi BMI Sediakan Gedung Megah GTG Dengan Lokasi Strategis Untuk Berbagai Acara Perusahaan Dan Keluarga
”Jadi sebelum resepsi pada Minggu besok, sebulan sebelumnya kami menggelar acara test food. Keluarga kedua mempelai kita ajak untuk mencicipi dan memilih menu masakan dalam resepsinya. Ini salah satu pelayanan GTG,” katanya.
Resepsi pernikahan di GTG semakin lengkap dengan minimarket grosir dan kerajinan produk UKM di Lantai 1. Selain itu pengunjung juga bisa merasakan nikmatnya kopi nusantara di Café Kopi Rindoe Benteng (KRB) dengan harga terjangkau dan berkelas.

”Kami juga menyediakan ruangan VIP di lantai II Café KRB sebagai ruang privat keluarga dan rapat terbatas perusahaan,” paparnya.
Selain itu, protokol kesehatan menjadi prioritas GTG. Seperti pembatasan jam operasional gedung dan penyemprotan disinfektan sebelum dan sesudah acara. ”Pembatasan jam acara sesuai peraturan pemerintah dan protokol kesehatan menjadi prioritas kami demi keselamatan bersama,” imbuhnya.
Pandemi, Menu KRB Tetap Jadi Favorit Warga Cikupa, selengkapnya baca : Kopi Rindoe Benteng Diserbu Pemesan Online Lewat Go Food
Sondari juga menawarkan kepada karyawan dan anggota Koperasi BMI baik Kopsyah dan Kopmen untuk memanfaatkan gedung tersebut, baik untuk acara keluarga dan pernikahan. Sondari menjelaskan, sebagai koperasi dan juga pengelola GTG, ada dua keuntungan bagi penyewa gedung.
Keuntungan pertama adalah para penyewa bisa mendapat harga yang terjangkau. Kemudian, keuntungan kedua adalah mencari berkah. ”Keuntungan dari penyewaan ini kita salurkan lewat kegiatan sosial seperti santunan anak yatim, ambulan gratis, beasiswa pendidikan, pengobatan gratis, sunatan massal dan masih banyak kegiatan sosial kita lainnya,” tandasnya. (gar/KLIKBMI)