Tangerang, Klikbmi.com: Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi BMI Group Tahun Buku 2025 tidak hanya menjadi forum pertanggungjawaban organisasi, tetapi juga momentum apresiasi bagi para pihak yang dinilai berkontribusi besar dalam penguatan dan pertumbuhan koperasi. Dalam rangkaian RAT tersebut, Koperasi BMI Group menyerahkan beragam penghargaan kepada mitra usaha, pemerintah desa, anggota, hingga karyawan berprestasi.
Baca juga: https://klikbmi.com/rat-tahun-buku-2025-koperasi-bmi-group-tegaskan-inovasi-dan-nilai-kejujuran-menteri-koperasi-ri-hadir-langsung/
Sebagai bentuk apresiasi atas dukungan dan kolaborasi strategis, Koperasi BMI Group terlebih dahulu menyerahkan plakat sponsor kepada para mitra yang telah berpartisipasi aktif menyukseskan pelaksanaan RAT Tahun Buku 2025.
Pada kategori Penghargaan Mitra Terbaik Koperasi Konsumen BMI, penghargaan diberikan kepada Vivo Mobile Indonesia dan Melstore Jakarta, atas kontribusi nyata dalam penguatan ekosistem usaha koperasi serta dukungan berkelanjutan terhadap program-program Koperasi BMI Group.

Sementara itu, Penghargaan Mitra Terbaik Koperasi Jasa BMI diberikan kepada PT. Risa Binatama dan PT. Nenci Citra Pratama, yang dinilai konsisten mendukung pengembangan layanan jasa koperasi dan memberikan nilai tambah bagi anggota.
Koperasi BMI Group juga memberikan apresiasi kepada pemerintah desa melalui Penghargaan Kepala Desa Terbaik. Penghargaan tersebut diberikan kepada Fadlah, Kepala Desa Mekarsari, Cabang Rajeg, Kabupaten Tangerang, serta Emboy Cahyana, Kepala Desa Selaraja, Cabang Warung Gunung, Kabupaten Lebak. Keduanya dinilai aktif bersinergi dengan koperasi dalam mendukung pemberdayaan ekonomi masyarakat desa.
Penghargaan selanjutnya diberikan kepada anggota koperasi dalam beberapa kategori. Pada Kategori Anggota Militan, penghargaan diberikan kepada Siti Suhaemah (anggota Rembug Umum Cabang Mauk), Hapsah (anggota Rembug Kubang Cabang Jawilan), Ria Apriyani (anggota Rembug Cirebon Cabang Cibadak), Evi Puspita Sari (anggota Rembug Bawang Merah Cabang Parung), serta Casmini (anggota Rembug Anggur 2 Cabang Kalijati).
Untuk Kategori Anggota Loyal, penghargaan diberikan kepada Larti (Cabang Petir), Rasmani (Cabang Pakuhaji), Kariah (Cabang Malingping), Amini (Cabang Bojong Gede), dan Dede (Cabang Klari), sebagai bentuk penghargaan atas konsistensi dan komitmen mereka dalam berkoperasi.
Sementara itu, Penghargaan Anggota Kategori Produktif diberikan kepada Eliyah (Cabang Rajeg), Unayah (Cabang Petir), Herlina (Cabang Wanasalam), Rina Indriani (Cabang Ciseeng), serta Pipit Respitasari (Cabang Purwadadi), yang dinilai aktif mengembangkan usaha dan memberikan dampak ekonomi nyata.
Apresiasi juga diberikan kepada jajaran internal melalui Penghargaan Karyawan Kategori Militan, Produktif, dan Loyal yang dibagi dalam beberapa level. Pada level Manajer, penghargaan diberikan kepada Muhammad Suproni (Manajer Pemberdayaan), Senoaji Purwanto (Manajer Regional), dan Johaeriyah (Manajer Cabang). Pada level Asisten Manajer, penghargaan diberikan kepada Iis Laeliyah, Mutiara Hersitama, dan Annisa Ariestina. Untuk level Staf Lapang, penghargaan diberikan kepada Dadan Triandana, Agug Permana, dan Siti Sherina, sedangkan pada level Staf Fungsional diberikan kepada Arlen Astari, Shabina Nursyafitri, dan Cintia Nabila.
Selain itu, Koperasi Syariah BMI juga memberikan Penghargaan Masa Kerja sebagai bentuk penghormatan atas dedikasi jangka panjang karyawan. Penghargaan masa kerja 20 tahun diberikan kepada 8 karyawan, sementara masa kerja 10 tahun diberikan kepada 56 karyawan.

Antusiasme terhadap RAT Tahun Buku 2025 turut tercermin dari dukungan sponsorship yang mengalir kuat. Hingga pembaruan data Rabu, 21 Januari 2026 pukul 18.12 WIB, total nilai dukungan sponsor yang berhasil dihimpun mencapai sekitar Rp 631.150.000. Nilai tersebut terdiri dari sponsorship dana tunai sebesar Rp 208.750.000 serta sponsorship barang dengan nilai setara ± Rp 422.400.000.
Beragam hadiah disiapkan untuk anggota, mulai dari 1 unit Mobil Honda Brio, paket umrah, sepeda listrik, telepon genggam, perlengkapan rumah tangga, hingga produk fesyen dan perlengkapan ibadah. Informasi mengenai pemenang hadiah utama Mobil Honda Brio disampaikan dalam berita lanjutan.
Melalui rangkaian pemberian penghargaan ini, Koperasi BMI Group menegaskan komitmennya untuk terus membangun budaya apresiasi, memperkuat kolaborasi, serta menumbuhkan semangat kebersamaan di antara mitra, anggota, dan karyawan sebagai fondasi utama keberlanjutan koperasi. (Nur/Humas)
