Keluarga Pedagang Tahu Dan Oncom Kelilling Di Ciseeng Bogor Dapat Rumah Gratis Kopsyah BMI

BMI Corner

Rumah Gratis Ke-376 Untuk Ibu Irah Dan Pak Anang

Klikbmi, Bogor – Aksi bagi rumah gratis oleh Koperasi Syariah Benteng Mikro Indonesia (Kopsyah BMI) hari ini (Selasa,13/9) ada di Kampung Babakan Wetan RT 015 RW 005 Desa Babakan Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor.

Rumah yang dibagikan siang ini merupakan rumah gratis ke-376 dari keseluruhan rumah gratis yang telah dibagikan Kopsyah BMI. Ya memang Kopsyah BMI punya program aksi bagi rumah gratis melalui Program Hibah Rumah Siap Huni (HRSH). Di Kabupaten Bogor rumah ini merupakan rumah hibah yang ke-16.

Program HRSH ini membantu anggota dan masyarakat (non anggota) yang rumahnya tidak layak huni, rumah yang dibantu oleh BMI melalui program ini dibongkar total dan dibangun dari nol. Total pembangunan 1 rumah siap huni sebesar Rp 55 juta.

Pasangan Ibu Irah (68 tahun) dan Pak Anang (71) hari ini berbahagia karena rumahnya telah dibangun total dari nol oleh Kopsyah BMI. Keluarga pedagang tahu dan oncom keliling ini bersukacita karena doa-doanya terjawab punya rumah yang elegen untuk tempat tinggal.

Rumah Ibu Irah Dan Pak Anang Warga Kampung Babakan Wetan RT 015 RW 005 Desa Babakan Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor (Sebelum Dibangun Kopsyah BMI
Rumah Ibu Irah Dan Pak Anang Warga Kampung Babakan Wetan RT 015 RW 005 Desa Babakan Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor (Setelah Dibangun Kopsyah BMI)

Ibu Irah sejak 2 bulan lalu bergabung menjadi anggota Kopsyah BMI, barangkali ibu rumah tangga ini tidak menyangka akan mendapatkan rumah gratis begitu ia menjadi anggota Kopsyah BMI.

Ia tercatat baru menjadi anggota Kopsyah BMI dengan jumlah simpanan Pokok Rp 10 ribu dan  simpanan sukarela Rp 26 ribu. Ia pun belum mengakses pembiayaan di Kopsyah BMI. Ia sangat beruntung karena hanya dengan simpanan di Kopsyah BMI senilai Rp 36 ribu, ia dan keluarganya mendapatkan rumah yang bagus yang ia tidak bayangkan sebelumnya.

Kondisi Dalam Rumah Ibu Irah Dan Pak Anang Sebelum Rumahnya Dibangun Kopsyah BMI

Muhamad Saeful, Manajer Cabang Kopsyah BMI menjelaskan bahwa Ibu Irah dan Pak Anang sangat layak dibantu melalui program hibah rumah ini. “Sebelumnya kami mendapatkan laporan dari anggota dan sekaligus Ketua Rembug Pusat (078.A /Salmon). Kebetulan memang rembug pusat ini persis di samping rumah Pak Kades Babakan, Kecamatan Ciseeng Bapak H Apendi. Laporan yang kami terima ada warga yang rumahnya tidak layak. Kami pun bergegas untuk menindak lanjuti laporan anggota ini” ujar Pak Epul biasa ia disapa.

“Kami dibantu oleh aparatur Desa Babakan melihat lokasinya. Jadi kami waktu itu langsung kesana, ke lokasi rumah Ibu Irah dan Pak Anang. Sesuai laporan anggota memang betul ketika kami berbincang dan melihat langsung kondisi rumah yang di huni oleh Ibu Irah dan Pak Anang sangat tidak layak rumahnya” tegas Saeful melanjutkan.

“Rumah petak dengan lantai tanah, dindingnya bilik bambu bahkan kamar pun tidak ada, dengan melihat kondisi demikian kami ajukan ke pusat ke pengurus dan alhamdulillah rumahnya disetujui dibangun. Insyallah Selasa, (13/9) ini kita serahkan” papar manajer cabang yang kale mini.

“Sebetulnya Ibu Irah dan Pang Anang memilki dua orang anak, bahkan yang satu tinggal berdekatan dengan rumahnya. Tapi memang kondisi anaknya juga tidak bisa membantu mereka berdua dengan alasan kondisi ekonomi yang juga kurang beruntung” jelas Saeful.

“Dalam keseharian Ibu Irah sebagai tidak bekerja dan memang sebagai Ibu rumah tangga biasa, sementara Pak Anang berjualan tahu dan oncom keliling dengan penghasilan Rp 15 ribu – Rp 20 ribu. Namun berjualannya pun tidak rutin karena kondisi fisik Pak Anang yang sudah tidak bugar lagi” jelas Epul lagi.

Kamaruddin Batubara, Dirut Kopsyah BMI dalam keterangan di tempat berbeda kembali menegaskan bahwa program Hibah Rumah Siap Huni (HRSH) terus dilakukan sebagai bentuk nyata kepedulian Kopsyah BMI pada anggota dan masyarakat yang kurang beruntung.

Pria tinggi besar yang juga Presiden Direktur Koperasi BMI Grup ini optimis bahwa dengan banyak koperasi yang banyak melakukan kegiatan sosial maka citra koperasi akan semakin baik di mata masyarakat. “Kami terus melakukan upaya untuk mempromosikan koperasi dengan cara berbeda, sebenarnya kegiatan sosial bagi rumah gratis atau kegiatan lain misalnya bantuan untuk dhuafa, pembangunan sanitasi masjid, mushola dan pesantren, pembangunan sanitasi makam, beasiswa dan berbagai kegiatan sosial oleh koperasi akan membantu masyarakat semakin paham dengan koperasi” tegas Kambara begitu ia sering disapa.

Menutup pernyataannya Kambara berharap Kopsyah BMI bisa terus konsisten membangun rumah-rumah anggota dan non anggota yang kurang beruntung. “Doakan kami istiqomah dalam membangun rumah gratis melalui program HRSH ini” pungkasnya. (Sularto/Klikbmi)

Share on:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *