#Nasehat dhuha# Senin, 15 Februari 2021 | 56 hari menuju Ramadhan 1442 H | Oleh : Ust Casmita, SE, ME
Klikbmi, Tangerang – Manusia dalam menjalani hidup tidak selalu berjalan mulus, kadang kita di uji dengan kesulitan-kesulitan yang jika kita bisa menyelesaikan kesulitan itu maka akan bertambah lah ilmu kita, pengalaman kita, mental kita maka disitulah sebenarnya Allah menaikkan derajat kita tanpa kita sadari.
Seperti halnya anak sekolah jika ingin naik kelas maka harus menyelesaikan ujian yang di berikan oleh guru, jika nilainya bagus akan naik kelas dan jika nilainya jelek tentu akan ada ujian ulang atau tinggal kelas .
Disini lah bagaimana kita mengatur jiwa dan raga kita untuk menghadapi kesulitan atau ujian yang Allah berikan, jangan putus asa, jangan menyerah karena apa yang kita usahakan dengan maksimal pasti akan mendapatkan hasil yang baik apalagi kalau kita sertakan dengan syariat sedekah akan Allah berikan jalan keberhasilan dalam menempuh kesulitan atau ujian.
Rosululloh SAW bersabda :
“ Belilah semua kesulitanmu dengan sedekah “ (HR. Tirmidzi dan Ahmad).
Allah sudah menunjukkan jalan kepada manusia melalu lisan RosulNya yang terbaik, bahwa ketika kita ingin terhindar dari kesulitan maka perbanyak sedekah.
Jadikanlah harta-harta yang di anugrahkan Allah subhanahu wa Ta’ala kepada kita semua menjadi aliran pahala dan bekal kita di akhirat kelak serta menjauhkan kita dari segala kesulitan yg ada didunia. Aamiin ya Rabbal Alamin.

SELAMAT BERSEDEKAH DAN SHALAT DHUHA
Rekening ZISWAF KOPSYAH BMI : 7 2003 2017 1 (BNI Syariah) a/n Benteng Mikro Indonesia. (Sularto/Klikbmi)