Nasehat Dhuha Rabu, 16 Juni 2021 | 6 Dzulka’dah 1442 H| Oleh : Sularto
Klikbmi, Tangerang – Nasehat dhuha kali ini kembali kita akan belajar intisari ajaran ekonomi Islam yang disampaikan oleh Ust H Hendri Tanjung, Ph.D, Ketua Pengawas Syariah Kopsyah BMI. Ajaran Ekonomi Islam yang telah kita bahas antara lain : 1) Fokus pada keuntungan dunia dan akherat. 2) Tidak dzalim. 3) Jujur. 4) Amanah. 5) Peduli Kepada Yang Tidak Mampu (Peduli Sesama). 7) Qonaah. Hari ini kita bahas tentang ajara bersyukur. Keinginan manusia banyak sekali. Terkadang kita tidak pandai bersyukurkepada Allah. Padahal Allah telah memerintahkan kita untuk bersyukur.
Allah juga telah menyebutkan jika pandai bersyukur seperti mengucapkan alhamdulillah, maka akan ditambah nikmat kita. Allah Ta’ala berfirman dalam Al-Quran: “Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu. Jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih.” (QS. Ibrahim : 7). Selain ditambah nikmatnya, manusia yang bersyukur dapat disayang Allah. Hal ini telah disebutkan dalam Hadist Abu Daud.
“Jika engkau tidak mampu membalasnya maka doakan dia hingga engkau merasa bahwa engkau telah mensyukuri kebaikan tersebut, karena sesungguhnya Allah SWT sangat cinta kepada orang-orang yang bersyukur.” (HR. Abu Daud).
Mensyukuri nikmat Allah, juga akan diampuni dosa-dosanya. Hal ini berdasarkan hadist riwayat Hakim dan Baihaqi. Rasulullah SAW. bersabda : “Allah SWT tidak memberi suatu nikmat kepada seorang hamba kemudian ia mengucapkan Alhamdulillah. Kecuali Allah SWT menilai ia telah mensyukuri nikmat itu. Apabila dia mengucapkan Alhamdulillah yang kedua, maka Allah SWT akan memberinya pahala yang baru lagi. Apabila dia mengucapkan Alhamdulillah untuk yang ketiga kalinya, maka Allah SWT mengampuni dosa-dosanya.” (HR. Hakim dan Baihaqi).(007)
Ust Hendri Tanjung memberikan hadist penutup dari Abu Yahya Suhaib bin Sinan Radhiyallahu anhu ia berkata: Rasûlullâh Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: Sungguh menakjubkan urusan seorang Mukmin. Sungguh semua urusannya adalah baik, dan yang demikian itu tidak dimiliki oleh siapa pun kecuali oleh orang Mukmin, yaitu jika ia mendapatkan kegembiraan ia bersyukur dan itu suatu kebaikan baginya. Dan jika ia mendapat kesusahan, ia bersabar dan itu pun suatu kebaikan baginya. TAKHRIJ HADITS Hadits ini shahih. Diriwayatkan oleh Imam Muslim, no. 2999 (64); Ahmad, VI/16; Ad-Darimi, II/318 dan Ibnu Hibban (no. 2885, at-Ta’lîqatul Hisân ‘alâ Shahîh Ibni Hibbân).

Ketua Pengawas Syariah Kopsyah BMI mengajak
untuk senantiasa bersabar dan bersyukur, dalam hal ini utamanya sesuai dengan
ajaran ekonomi islam untuk selalu bersyukur. Semoga kita semua termasuk hamba-hamba yang bersyukur. Mari terus ber-ZISWAF
(Zakat,Infaq,Sedekah dan Wakaf) melalui rekening ZISWAF Kopsyah BMI 7 2003 2017
1 (BNI Syariah) a/n Benteng Mikro Indonesia atau menggunakan Simpanan Sukarela
: 000020112016 atau bisa juga melalui DO IT BMI : 0000000888. (Sularto/Klikbmi).